Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Mojokerto mengangkat Cangkir Antik dalam Diskusi Kali ini

Mojokerto,  Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Mojokerto mengelar diskusi bersama alumni Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP) dengan mengusung tema "Cangkir Antik" Cangkrukan Persoalan Politik. kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari pelaksanaan SKPP yang di laksanakan Bawaslu Republik Indonesia di Kabupaten Mojokerto pada bulan September lalu.

Hal tersebut disampaikan Afidatusholikha selaku Koordinator Divisi Pemgawasan dalam membukan kegiatan tersebut, " Bawaslu dituntut selalu berinovasi dalam melalukan sosialisasi dan pencegahan pelanggaran yakni salah satunya dengan kegiatan-kegiatan samacam ini", terangnya.

Tidak hanya berdiskusi, dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penandatanganan MoU kerjasama pengawasam dengan PC. PMII dan DPC. GMNI Mojokerto. "Kita perlu merangkul organisasi kepemudaan dan mahasiswa, nantinya tidak hanya PMII dan GMNI. Kedepan kita akan berkerja sama dengan HMI, IMM, IPNU/IPPNU untuk berkerja sama dalam pelaksanaan pengawasan". Terang Afidatusholikha.

Kegiatan diskusi diharapkan dapat dilaksanakan secara periodik atau satu bulan sekali, baik dilaksanakan secara luring/daring untuk memperdalam materi - materi yang pernah disampaikan dalam Sekolah Kader Pemgawasam Partisipatif (SKPP) tentang teknis-teknis pengawasan dan pencegahan pelanggaran.

Setelah kegiatan ini Alumni Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif Bawaslu Kabupaten Mojokerto akan membentuk kepengurusan, dengan harapan pengurus nanti dapat melaksanakan kegiatan semacam ini, bisa juga di laksanakan diwarung kopi atau bisa mengundang kami untuk berdiskusi persoalan politik dan demokrasi, tutup Afidatusholikha.

Tag
Berita