Lompat ke isi utama

Berita

Kegiatan Pengawasan Langsung oleh Bawaslu Kabupaten Mojokerto di Rumah Bupati Mojokerto

#

Mojokerto, Jawa Timur - Bawaslu Kabupaten Mojokerto melakukan pengawasan langsung di rumah Bupati Mojokerto, dr. Ikfina Fahmawati, M.Si., dalam rangka memastikan proses Coklit (Pencocokan dan Penelitian) berjalan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan. Pengawasan ini dilakukan oleh Anggota Bawaslu Mojokerto, Deni Mustopa dan Syifa'uddin, bersama dengan dua staf teknis, Panwascam Kecamatan Puri, serta PKD Tampungrejo, Senin (22/7/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Bawaslu Mojokerto memastikan bahwa rumah Bupati telah dicoklit oleh petugas Pantarlih. Hasil pengawasan menunjukkan bahwa stiker coklit telah ditempel di rumah Bupati, menandakan bahwa proses pencocokan dan penelitian telah dilakukan dengan benar. Selain itu, dari hasil pengawasan yang dilakukan oleh Bawaslu, tidak ditemukan adanya potensi pelanggaran. Semua proses telah berjalan sesuai dengan prosedur yang berlaku untuk persiapan Pemilihan Serentak 2024.

Deni Mustopa, Anggota Bawaslu Mojokerto, menyatakan bahwa pengawasan ini merupakan bagian dari upaya Bawaslu untuk memastikan setiap tahapan pemilu berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Kami memastikan bahwa setiap proses, mulai dari pencocokan dan penelitian hingga tahapan lainnya, berjalan dengan transparan dan akuntabel. Hal ini penting untuk menjaga integritas pemilu dan kepercayaan publik," ujarnya.

#

Syifa'uddin, juga Anggota Bawaslu Mojokerto, menambahkan bahwa partisipasi aktif dari masyarakat dan semua pihak terkait sangat penting dalam mewujudkan pemilu yang jujur dan adil. 

"Kami mengapresiasi keterlibatan dan kerjasama dari semua pihak, termasuk Bupati Mojokerto, dalam mendukung proses pengawasan ini," tambahnya.

Dengan selesainya proses coklit di rumah Bupati Mojokerto, Bawaslu Kabupaten Mojokerto berharap seluruh masyarakat Kabupaten Mojokerto dapat mengikuti pemilu dengan baik dan memastikan diri mereka terdaftar sebagai pemilih sah pada Pemilihan Serentak 2024.

penulis : vap