Lompat ke isi utama

Berita

Masyarakat Kecamatan Dawarblandong Antusias Daftar Pengawas TPS

Monitoring pendaftaran ptps di panwascam dawarblandong

Kab Mojokerto – Hari terakhir pendaftaran Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS), Bawaslu Kabupaten Mojokerto melakukan Monitoring ke Kantor Panwaslu Kecamatan Dawarblandong. Masyarakat sangat antusias mendatangi Kantor Panwaslu Kecamatan Dawarblandong untuk mendaftar. Terpantau sebagian besar pendaftar berasal dari golongan kaum muda dan milenial dengan rata-rata umur 25 tahun.

Ketua Panwascam Dawarblandong, Sujito, menyampaikan bahwa pihaknya masih menerima pendaftar hingga hari terakhir.

“Sampai siang ini sudah 9 calon pengawas TPS yang mendaftar dan mayoritas pendaftar dari kalangan muda. ” ungkapnya, Sabtu, 6/1/2024.

Sujito  menambahkan, kuota pendaftaran sudah melampaui batas kuota yang tersedia, sehingga dia mengapresiasi antusiasme masyarakat.

“Iya benar kita sudah melampaui kouta yang tersedia, yaitu mencapai 315 calon PTPS yang mendaftar. Kami mengapresiasi masyarakat yang antusias menjadi bagian dari pengawas Pemilu,” tambahnya.

Masyarakat pun sangat terbantu dengan adanya sebaran informasi pendaftaran PTPS di media sosial, sehingga mereka lebih cepat mendapat kan informasi.

"Mayoritas masyarakat mendapat informasi pendaftaran dari sosmed, karena memang kita kerahkan semua SDM yang ada termasuk Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) untuk memposting di media sosial" pungkasnya.

Sebagai informasi tambahan pendaftaran PTPS dibuka dari tanggal 2 Januari sampai dengan 6 Januari 2024. Bagi masyarakat yang ingin mendaftarkan diri bisa langsung ke kantor Panwaslu Kecamatan domisili.-VAP

Tag
#pendaftaranPTPS
#bawaslumojokerto