Lompat ke isi utama

Berita

Optimalkan Pengawasan Coklit, Bawaslu Mojokerto Gelar Rapat Koordinasi Uji Petik Coklit

#

Mojokerto, Jawa Timur – Memasuki minggu ketiga dalam Sub Tahapan Pencocokan dan Penelitian Daftar Pemilih (Coklit) untuk pemilihan tahun 2024, Bawaslu Kabupaten Mojokerto menggelar Rapat Koordinasi Data Hasil Uji Petik Sub Tahapan Coklit yang bertujuan mengoptimalkan pengawasan Coklit hingga 24 Juli mendatang.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Bawaslu Mojokerto ini melibatkan staf Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas (P2H) dari 18 Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Mojokerto. Acara dibuka oleh Deni Mustopa, Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas (P2H) serta didampingi oleh dua staf teknis divisi P2H Bawaslu Kabupaten Mojokerto.

Dalam sambutannya, Deni memberikan apresiasi kepada kinerja Panwascam Kabupaten Mojokerto yang dinilai lebih baik dibandingkan Tahapan Pemilu sebelumnya. 

"Saya berharap kepada Panwascam se-Kabupaten Mojokerto yang hadir dalam kegiatan ini untuk responsif terhadap permasalahan di lapangan dan mengkomunikasikannya dengan Bawaslu Kabupaten Mojokerto" ujarnya.

#

Kegiatan dilanjutkan dengan review hasil uji petik Panwascam di minggu pertama dan kedua serta diskusi terkait temuan Panwascam saat melakukan uji petik pengawasan Coklit di lapangan. 

Melalui evaluasi ini, diharapkan Panwascam dapat lebih optimal dalam melakukan pengawasan di sisa waktu tahapan Coklit, serta lebih tegas dalam menangani pelanggaran atau proses Coklit yang tidak sesuai ketentuan dengan memberikan saran perbaikan.

penulis : vap