Lompat ke isi utama

Berita

Panwaslu Kecamatan dan Pengawas Kelurahan/Desa ikuti Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024 oleh Bawaslu Kabupaten Mojokerto

#

Dody Faizal (Ketua Bawaslu Kabupaten Mojokerto) selaku Pembina Apel Siaga

Menjelang hajat akbar pesta demokrasi Pemilihan Umum Tahun 2024 yang tinggal dua hari lagi, Bawaslu Kabupaten Mojokerto gelar Apel Siaga Pengawasan Pemilihan Umum Tahun 2024 yang diikuti oleh Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) tingkat Kecamatan hingga Desa se-Kabupaten Mojokerto di Paseban Agung Trawas, Senin (12/2/2024) pagi.

Ketua Bawaslu Kabupaten Mojokerto, Dody Faizal bertindak sebagai Pembina Apel Siaga kali ini. Dalam kesempatan ini, ia menyampaikan bahwa saat ini telah mendekati proses pemungutan suara, kita sebagai pengawas harus dapat menciptakan pemilu yang jujur dan adil.

“Sesuai Undang-undang nomor 7 tahun 2023, telah mengamanatkan kita jajaran pengawas pemilihan umum untuk mengawasi setiap tahapan pemilihan umum demi pemilihan umum yang jujur dan adil ,” ucapnya.

Ia menambahkan bahwa tugas jajaran pengawas pemilu yang kita emban hari ini dalam rangka merawat demokrasi dan menjaga keadilan pemilu tidaklah ringan. Koordinasi yang baik dengan seluruh pihak sangat dibutuhkan di saat-saat seperti ini.

"Oleh karena itu kepada seluruh jajaran jangan berhenti untuk selalu berkoordinasi dengan seluruh pihak dan percayalah bahwa seluruh bagian pengawasan yang kita laksanakan, merupakan pengabdian kita terhadap rakyat Indonesia" tambahnya.

bupati mojokerto

Dalam kesempatan yang sama , Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati turut menghadiri apel dan memberikan amanat. Menurutnya, seluruh Panwaslu harus bekerja secara profesional demi kelancaran dan kesuksesan Pemilu 2024.

“Hari ini saya minta sekali lagi kepada Anda semuanya untuk betul betul bertugas secara profesional. Pelaksanaan pemilu dan pemilihan 14 Februari 2024 nanti, terkait dengan kelancaran dan kesuksesannya tidak akan terlepas dari kehadiran dan kinerja Anda semuanya,” ungkap Ikfina.

Lebih lanjut, bupati perempuan pertama di Kabupaten Mojokerto ini juga mengapresiasi para Panwaslu atas kinerja yang telah dilakukan selama ini.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Mojokerto, mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kinerja anda semuanya sampai sejauh ini, dan selamat bertugas di hari H tanggal 14 Februari 2024,” pungkasnya.

Diketahui, kegiatan Apel Siaga Pemilu 2024 ini dihadiri pula oleh Forkopimda Kabupaten Mojokerto, Ketua Bawaslu Kabupaten Mojokerto dan segenap Komisioner Bawaslu Kabupaten Mojokerto, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Mojokerto, Kabag Pemerintahan Kabupaten Mojokerto, Camat dan Forkopimca Trawas.

 

Penulis : vap